JakartaTrend - Gempa Cianjur magnitudo 5,6 telah mengguncang beberapa wilayah kabupaten Cianjur pada hari senin tanggal 21 November 2022.
Gempa Cianjur tersebut menimbulkan gempa susulan yang jumlahnya hingga ratusan kali, dan hal itu meninggalkan trauma tersendiri bagi warga korban gempa terutama anak-anak.
Anak-anak saat ini, bersama orang tua dan kerabatnya yang mengungsi, berada di tenda - tenda darurat mulai mendapat perhatian dengan diberikan trauma healing.
Baca Juga: Update Gempa Bumi Cianjur, Semalam masih Terjadi Gempa Susulan Hingga 304 Kali
Trauma healing sendiri adalah suatu proses pemberian bantuan berupa penyembuhan untuk mengatasi gangguan psikologis seperti kecemasan, panik, dan gangguan lainnya karena lemahnya ketahanan fungsi-fungsi mental yang dimiliki individu.
Gempa Cianjur dan gempa susulan tersebut menyebabkan semua warga harus mengungsi ke tenda-tenda darurat.
Polda jabar yang diwakili oleh para polwan memberikan trauma healing kepada anak-anak yang menjadi korban bencana gempa bumi di kampung Bunipasir, Kecamatan Karangtengah Cianjur.
Baca Juga: Sinopsis Novel Online Dasar Orang Batak Karya Choorezk, Novel Romcom yang terbit di GoodDreamer
Metode yang digunakan oleh polwan adalah dengan cara mengajak anak-anak bermain dan menghibur, serta memberikan makanan ringan serta hadiah.
Selain memberikan trauma healing, Polwan dari Polda Jabar pun memberikan bantuan berupa shock therapy untuk mengatasi gangguan psikologis seperti kecemasan, panik, dan gangguan lainnya.
Artikel Terkait
Akibat Gempa Cianjur Magnitudo 5,6 Bangunan Universitas Suryakencana (Unsur) Alami Kerusakan Atap Roboh
SMK Teknika Cisaat Sukabumi Salurkan Bantuan Korban Gempa Cianjur Ke Posko Pengungsian Kecamatan Cugenang
YNCI dan ICA Buka Posko Kesehatan Darurat dan Dapur Umum di Salah Satu Titik Wilayah Tedampak Gempa Cianjur.
Untuk Membantu Korban Gempa Cianjur, Ikhsan dan Rizky Upayakan Segala Cara Salurkan Bantuan
Polri sudah Identifikasi 146 Jenazah Korban Gempa Cianjur, Berharap Keluarga segera Melapor
Update Gempa Bumi Cianjur, Semalam masih Terjadi Gempa Susulan Hingga 304 Kali